William-Kate Hadiri Pemutaran Perdana "War Horse"

Posted on 9.1.12 By : Unknown
Liputan6.com, Inggris: Duchess of Cambridge atau lebih dikenal sebagai Kate Middleton menghadiri pemutaran perdana War Horse di sebuah bioskop di London, Inggris, Ahad (8/1) malam waktu setempat.

Tak sendiri, Kate ditemani suami tercinta Pangeran William. Di malam menjelang ulang tahun ke-30, Kate tampil anggun dalam balutan gaun renda panjang saat berjalan di karpet merah. Pasangan bangsawan Inggris ini sempat bertemu dengan sutradara War Horse, Steven Spielberg, dan para pemain lain seperti Jeremy Irvine.

Bukan tanpa alasan Kate dan William menghadiri acara ini. Keuntungan dari pemutaran perdana War Horse akan disumbangkan ke badan amal Foundation of Prince William and Prince Harry. Dalam momen yang menyedot perhatian ini, tampak pula sejumlah tentara Inggris dan Joey, seekor kuda yang menjadi peran utama War Horse.(WIL/YUS)

Article source: liputan.com


Still None Awesome so far » Be the 1st Awesome to William-Kate Hadiri Pemutaran Perdana "War Horse"

Post a Comment

Feature

Archives

Categories